Selasa, 22 Desember 2015

Tampil Gaya dan Modis dengan Kemeja Flanel

Sumber : http://infoloka.com/tampil-gaya-dan-modis-dengan-kemeja-flanel/
Description: Tampil Gaya dan Modis dengan Kemeja Flanel
Kemeja flanel kerap dianggap sebagai bagian dari mode era 90-an. Faktanya memang demikian, apalagi di pertengahan 90-an, generasi MTV semakin mempopulerkannya dari waktu ke waktu. Kemeja dengan bahan khas lembut dan tebal serta bermotif kotak-kotak ini juga bisa dipakai secara fleksibel, baik pria mau pun wanita. Bahkan hingga hari ini pun masih banyak orang yang mengenakan kemeja khas ini, baik dalam gaya kasual hingga formal.
Hal itu membuktikan bahwa kemeja flanel bukanlah hal yang ketinggalan jaman. Jika kita bisa memadukannya secara tepat pada elemen-elemen fashion, maka gaya yang didapatkan pun akan semakin sempurna. Nah, berikut merupakan contoh-contoh berpenampilan trendi dan modis dengan kemeja flanel:
Model Kasual Kancing Terbuka
Gaya berpakaian dengan kemeja flanel ini merupakan yang paling populer. Yaitu dengan membuka sebagian atau seluruh kancing kemeja. Tentu saja di dalamnya harus mengenakan kaos, baik yang polos atau bermotif tertentu. Gaya ini sudah sedemikian identik dengan kemeja flanel dan paling mudah untuk dilakukan. Sebagai tambahan gaya bisa dengan menggulung lengan kemeja hingga ke bagian siku atau di bawahnya. Model gulungan juga bisa dibentuk dengan tebal atau tipis, tergantung dari selera yang memakainya.
Description: Tampil Gaya dan Modis dengan Kemeja Flanel
Tampil Gaya dan Modis dengan Kemeja Flanel
Ikat Kemeja di Pinggang
Gaya berpakaian ini mengandalkan kemeja flanel sebagai aksesoris. Yaitu dengan mengikatkan kemeja di bagian pinggang seolah-olah menjadi sabuk besar. Caranya dengan membentangkan kemeja ini pada kedua sisi di belakang tubuh, lalu mengikatkannya pada bagian perut atau pinggang. Ikatan bisa kencang atau sedikit longgar, tergantung dari kenyamanan yang memakainya.
Ukuran Kemeja Flanel
Ada banyak jenis kemeja flanel dengan ukuran dan desain yang berbeda-beda. Kemeja ini sangat fleksibel karena ukurannya yang cukup longgar bisa digunakan untuk kebutuhan semi formal. Tidak perlu mengancingkan kemeja tersebut dan langsung bisa dipakai layaknya jaket atau jas.
Hal-hal yang Perlu Diperhatikan
Ada sejumlah hal yang wajib diperhatikan jika ingin tampil bergaya dengan kemeja flanel ini. Misalnya dengan memilih perpaduan kaos sebagai dalaman dengan warna dan motif yang tepat. Jangan memilih kaos dengan warna yang hampir serupa dengan kemeja flanel. Usahakan untuk memilih warna polos atau kontras bahkan lebih baik. Yang terpenting adalah keserasian dari setiap perpaduan kaos dan kemeja yang dipakai.
Pertimbangan berikutnya adalah warna celana jeans. Kemeja flanel memang identik dengan jeans biru belel atau yang sudah sobek-sobek. Namun bagi wanita, gaya kemeja ini pun bisa dipadukan dengan celana pendek jeans atau mungkin celana chino. Yang penting adalah kenyamanan selama mengenakan kemeja flanel ini sekaligus kesesuaian dengan elemen-elemen tambahannya.
Pertimbangan terakhir adalah sepatu yang digunakan sebagai perpaduan dari kemeja flanel. Banyak yang mengenakan sepatu sneaker sebagai salah satu identitas khas dari busana tahun 90-an. Dengan model celana yang sedikit digulung ke atas, perpaduan dari atas ke bawah akan menunjukkan bahwa kemeja flanel tidak akan pernah ketinggalan jaman. Sepatu lain yang bisa digunakan adalah model boots enam hingga dua belas lubang. Warna dari boots yang dipakai pun bisa disesuaikan dengan celana yang dipakai. Akan lebih terlihat seksi bagi wanita yang mengenakan kemeja flanel dengan celana jeans pendek dan sepasang boots tinggi. Atau Anda barangkali punya gagasan lain untuk memadukan gaya-gaya tersebut dengan menguatkan peran dari kemeja flanel. Nah, silakan mencobanya dengan tampilan modis dan trendi dengan kemeja flanel.


Sabtu, 19 Desember 2015

Jenis Kemeja Pria Terbaru dan Terpopuler

Kemeja merupakan salah satu item fashion yang paling umum dalam dunia pria. Hingga saat ini ada banyak jenis kemeja pria mulai dari warna hingga potongan kemeja yang ditawarkan oleh berbagai merek di pasaran. Namun sebelum menjelaskan tentang jenis kemeja pria terbaru dan terpopuler, simak dulu asal usul dari kemeja itu sendiri. Sebenarnya kemeja merupakan berasal dari kata Portugis yaitu camisa. Camisa sendiri dapat diartikan sebagai pakaian atas atau baju terutama untuk pria. Nah jika Anda kebingungan mencari kemeja pria terbaru, Anda dapat menyimak tentang ulasan jenis kemeja pria terbaru dan terpopuler berikut ini.
Description: Kemeja flanel
Jenis Kemeja pria terbaru yang perlu Anda ketahui
Kemeja flanel
Jenis kemeja pria terbaru yang pertama adalah kemeja flanel. Seperti yang Anda ketahui saat ini kemeja flanel banyak diburu oleh pria. Bahkan para wanita pecinta kemeja pun menyukai jenis kemeja yang satu ini. Pada umumnya, kemeja kotak-kotak atau tartan yang berbehan flanel ini sudah booming pada tahun 90-an. Akan tetapi meskipun Anda menggunakan kemeja ini, bukan berarti Anda kuno. Agar terlihat lebih fashionable, Anda dapat memilih kemeja dengan model potongan double pocket atau western.
Kemeja denim
Yang kedua adalah denim. Bahan denim tidak hanya digunakan untuk membuat jaket, akan tetapi bahan ini juga dijumpai pada kemeja. Kemeja denim merupakan jenis kemeja pria terbaru dan terpopuler yang dapat Anda kenakan untuk acara semi formal. Agar penampilan lebih menarik, Anda dapat memadukannya dengan dessert boots. Tak hanya acara semi formal, bahannya yang lentur dan tidak terlalu tebal sangat nyaman ketika Anda gunakan untuk acara casual.


Kemeja prints
Kemeja pria terbaru dan terpopuler selanjutnya adalah kemeja prints. Bukan menjadi hal tabu lagi jika saat ini sudah banyak pria yang menggunakan kemeja aneka motif print. Mulai dari motif retro, flamboyant, artsy hingga floral. Tips ketika menggunakan jenis kemeja ini adalah warna yang sesuai dengan kulit Anda. Jika kemeja motif print sudah terlalu ramai, Anda dapat memilih warna basic, pastel dan juga earthly agar tidak terlalu mencolok.
Kemeja batik
Batik merupakan kain asli Indonesia yang dapat dibuat berbagai macam model. Mulai dari celana, batik couple atau batik sarimbit dan juga kemeja batik. Saat ini sudah banyak perusahaan yang mengharuskan batik menjadi salah satu dress code. Oleh karena itu tidak ada salahnya mengoleksi jenis kemeja yang satu ini. saat memilih kemeja hindari kemeja batik lengan panjang yang memiliki bahan sutra dan mengkilat lainnya. hal ini bertujuan agar penampilan Anda lebih fresh layaknya anak-anak muda. Anda juga dapat memilih batik yang memiliki motif Cirebonan, Madura, pesisiran atau motif kontemporer.
Nah itulah beberapa jenis kemeja pria terbaru dan terpopuler.


Kamis, 10 Desember 2015

Tampil Modis dengan Kemeja Flanel? Ini Dia 6 Gaya Seleb Korea yang Bisa Kamu Coba

blog tokopedia - tampil modis dengan kemeja flanel ala seleb korea

June 9, 2015 8:53 am / By Anita / 3 Comments
Salah satu fashion item yang banyak digunakan saat ingin bergaya kasual adalah kemeja flanel. Kemeja flanel biasanya memiliki motif kotak-kotak dan biasa digunakan sebagai luaran. Karena sebagian besar motif kemeja flanel itu kotak-kotak, maka banyak banget orang yang keliru menyebut semua kemeja kotak-kotak itu adalah kemeja flanel. Padahal flanel sendiri bukanlah nama untuk menyebutkan motif melainkan bahan kain dari kemeja itu sendiri. Dulunya bahan flanel digunakan oleh para pekerja kasar di saat musim dingin karena memiliki bahan yang hangat. Namun seiring perkembangan dunia mode, kemeja flanel pun semakin dimodifikasi dan menjadi salah satu busana yang populer di berbagai kalangan.
Meskipun awalnya kemeja flanel lebih ditujukan untuk pria, kini sudah banyak wanita yang juga ikut mengenakannya loh karena terkesan simpel dan stylish. Nah buat kamu yang juga suka bergaya dengan kemeja flanel, boleh banget meniru padu padan seleb-seleb Korea berikut ini.
Seohyun
Buat kamu yang ingin tampil modis dengan memakai kemeja flanel bisa meniru gaya Seohyun satu ini. Tak hanya menjadikannya luaran, Seohyun pun mengikat kemeja flanelnya sampai ke bagian atas perut sehingga terkesan lebihfashionable. Meskipun sebenarnya kemeja flanel merupakan busana yang umum, Seohyun mampu membuat penampilannya terlihat stylish  dengan menambahkan sunglasses yang cantik.
tampil modis dengan kemeja flanel ala seleb korea - seohyun
yongseo.pixnet.net
HyunA
Penyanyi sexy yang merupakan anggota girlband 4 Minute ini terlihat muda dan santai banget ketika memadukan kemeja flanel birunya dengan kaos printed danhotpants. Meskipun agak terkesan tomboy, HyunA tetap tidak lupa memamerkan kaki jenjangnya yang putih dengan mengenakan strappy heels berwarna gold.
tampil modis dengan kemeja flanel ala seleb korea - seohyun
images.detik.com
Jessica Jung
Kemeja flanel nggak cuma kece saat dijadikan luaran dan dipadukan dengantanktop loh. Tuh lihat, mantan anggota SNSD yang memiliki julukan sebagai ice princess ini terlihat cantik banget saat mengenakan kemeja flanel berwarna biru terang yang bagian bawahnya dimasukkan ke dalam celana dan dipadukan dengan belt serta kacamata hitam yang cantik. Alih-alih terlihat cupu, tampilan Jessica malah terkesan fashionable banget.
tampil modis dengan kemeja flanel ala seleb korea - jessica jung
gigglehd.com
So Hee
Mau hangout bareng teman-teman dengan memakai kemeja flanel? Bisa kok. Kamu tinggal tiru aja nih gaya busana So Hee. Hanya dengan menggabungkan kemeja flanel, kaos, dan hotpants, tampilan So Hee udah terlihat kece banget. Menjadi keren bukan berarti harus ribet kan Toppers?
tampil modis dengan kemeja flanel ala seleb korea - so hee
pinterest.com
Goo Ha-Ra
Biar nggak terlalu terkesan boyish, kamu bisa memadukan kemeja flanel dengan sepatu high heels loh seperti yang dipakai oleh Goo Ha-Ra ini. Tak hanya membuat penampilan terlihat fashionable, high heels juga membuat kaki mu terlihat lebih jenjang.
tampil modis dengan kemeja flanel ala seleb korea - goo hara
images.detik.com
Hyoyeon
Kamu termasuk pecinta sepatu boots? Coba deh sekali-sekali gabungkan sepatu boots kesayangan kamu dengan kemeja flanel yang trendi seperti yang dilakukan oleh Hyoyeon. Anggota SNSD ini terlihat keren banget saat mengenakan kemeja flanel, ripped jeans, dan ankle boots di waktu yang bersamaan.
tampil modis dengan kemeja flanel ala seleb korea - hyoyeon
dearhyoyeon.com
Terbukti kan Toppers, kalau kamu bisa banget tampil modis dengan bermodal kemeja flanel. Yuk langsung contek gaya-gaya di atas biar penampilan kamu bisa secantik dan semodis seleb-seleb Korea tadi.
JUAL CROP FLANNEL TOP
Mau tampil sekeren seleb-seleb Korea tadi? Yuk lengkapi koleksi kemeja flanel kamu dengan model Crop Flannel Top. Modelnya yang unik pastinya akan membuat penampilan kamu semakin keren.
Sumber gambar: whowhatwear.com


Senin, 07 Desember 2015

Kemeja Flanel adalah Fashion Pria Wajib

Jumat, 13 Desember 2013

Kemeja Flanel sebagai Fashion Wajib Pria merupakan sebuah ungkapan yang sulit sekali untuk ditampik di keseharian anda. kebutuhan akan kemeja kotak-kotak tersebut semakin merebak saja yang disebabkan oleh ketenaran yang dibawa kalangan selebritis dari tanah air maupun dari luar negeri. Oleh karena itu, maka wajar saja jika kemeja kotak-kotak kini sudah menjadi salah satu pakaian wajib yang dimiliki khususnya oleh seorang pria. Mengapa kemeja tersebut sangat digandrungi oleh kebanyakan dari anda? Jawabanya adalah karena kemeja mudah dipadukan dengan pakaian lain dan aksesoaris pendukung lainnya sehingga melahirkan kombinasi yang sempurna dan enak untuk dipandang mata.


Kemeja Flanel Untuk Acara Formal
formal flannel
Kemeja Flanel sebagai Fashion Wajib Pria dapat dipadukan dengan barang barang yang biasanya sudah anda miliki, salah satunya adalah Jas. Tampil dengan kemeja flanel yang di lapis dengan jas akan menambah penampilan anda semakin elegant. Anda bisa mengunakannya ketika anda ingin menghadiri pertemuan resmi. Selanjutnya, perpaduan tersebut bisa anda lakukan dengan T-Shirt (Kaos). Nah, ini merupakan style favorit dari para selebritis kita karena melahirkan kesan yang lebih kasual. Perpaduan kaos dengan kemeja kotak-kotak akan semakin terkesan kasual apabila anda menggunakan bawahan berupa jeans. Celana Jeans merupakan salah satu jenis celana yang kebanyakan dari anda pasti mempunyainya di rumah, bahkan mungkin lebih dari dua. Sekarang cobalah3 untuk memadukanya dengan kemeja flanel tersebut. Perpaduan akan semakin sempurna ketika anda memilih Sepatu Pantofel sebagai teman dari style kemeja flanel anda. Sepatu Pantofel merupakan salah satu benda yang pasti anda miliki di rumah bukan? Jika belum segeralah miliki sepatu tersebut, terutama yang berwarna hitam.

Kemudian aksesoris apa yang paling cocok dengan perpaduan kemeja flanel tersebut? Banyak perpaduan yang bisa anda buat, namun yang paling umum digunakan oleh kebanyakan orang adalah ikat pinggang berwarna hitam dan jam tangan. Ikat pinggang dan jam tangan akan semakin menambah nilai fashion anda semakin menarik dan mempesona, maka tidaklah heran jika kebanyakan orang akan melontarkan pujian bagi penampilan anda tersebut. Terakhir, ini bukan aksesoris, namun sekedar pelengkap kesempurnaan fashin kemeja flanel anda. Ya, jangan lupa untuk menggunakan Parfum sebelum anda bepergian mengunakan kemeja flanel tersebut agar kepercayaan diri anda semakin bertambah. Itulah artikel mengenai Kemeja Flanel sebagai Fashion Wajib Pria.
Diposkan oleh mel skywalk di 19.52 

Sumber: http://e-glam.blogspot.co.id/2013/12/kemeja-flanel-adalah-fashion-pria-wajib.html